Artikel

Comeworks telah berpengalaman sebagai penyedia solusi terbaik untuk event promosi bisnis Anda.

Pameran Food & Hotel Indonesia di Jakarta 26 Juli 2022
Event

Pameran Food & Hotel Indonesia di Jakarta 26 Juli 2022

Pada tanggal 26-29 Juli 2022 akan diadakan Pameran Food & Hotel Indonesia (FHI) Berlangsung di Jakarta International Expo (JIEXPO) Secara offline, setelah 2 tahun sebelumnya diadakan virtual efek pandemi.Food & Hotel Indonesia (FHI) Edisi ke-16 mengadakan program business matching supaya para pelanggan dapat melakukan pertemuan serta menjalin hubungan bisnis dengan perusahaan ataupun peserta pameran secara privat.Program tersebut dapat memfasilitasi pelanggan menciptakan jejaring bisnis sembari berkesempatan belajar dari pakar dan profesional terkait Industri Food & Hotel Indonesia.Tahun ini Food & Hotel Indonesia (FHI) Menghadirkan rangkaian acara yang menarik seperti Culinary Talks oleh Associations of Culinary Profesional (ACP). Indonesia Coffee Event oleh SCAI (Specialty Coffee Associations of Indonesia akan menggelar Indonesia Barista Championship dan Indonesia Brewing Cup Championship untuk mencari kandidat terbaik yang bisa mewakili Indonesia untuk berkompetisi pada ajang World Coffee Event, Wine Mastercalss & Training oleh Indonesia Sommelier Association (ISA). Selain beragam event dan kompetisi F&B, Food & Hotel Indonesia (FHI) Tahun 2022 turut mendukung promosi produk F&B Lokal, salah satunya kopi.SCAI juga menghadirkan Coffee Village yang memberikan pengalaman menarik bagi para pengunjung Food & Hotel Indonesia (FHI) Serta penonton kompetsi sehingga dapat mencicipi langsung hasil racikan kopi dari para peserta. Selain itu, Food & Hotel Indonesia (FHI) Kini menghadirkan peta jalan Making Indonesia 4.0 Pada tahun 2030 melalui perkembangan sektor industri F&B yang mampu berkontribusi secara konsisten terhadap Industri Nonmigas Nasional.FHI 2022 Diselenggarakan bersama ajang Hotelex Indonesia & Speciality Food Indonesia. Diikuti oleh lebih dari 140 perusahaan manufaktur, distributor dan retail unggulan dari 12 Negara peserta pameran. Menarik untuk di kunjungi ya Sobat Comeworks. Jangan sampai terlewat pameran Food & Hotel Indonesia (FHI) Bulan ini tanggal 26-29 Juli 2022. Untuk pecinta otomotif jangan lewatkan Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022 bakal digelar pada 11 hingga 21 Agustus 2022. Info lengkapnya silahkan kunjungi www.comeworks.id/pameran-giias-2022-digelar-11-21-agustus-2022/ . Adapun layanan yang tersedia pada Comeworks sebagai berikut : Exhibition Expert- Desain Booth Stand Pameran- Produksi Stand Pameran- Backdrop Gate- Desain & Produksi Panggung- Produk DisplayEvent Management- Properti Event- Backdrop Event- Grand Opening- Music Event- Outbound Training- School/College GraduationInterior Enthusiast- Desain Interior- Store Interior DisplaySolutions..We are ready to provide the best solution for all our clients. Let's contact linktr.ee/comeworksid .

4 Rekomendasi Meja Minimalis Untuk Perbarui Interior Rumah

4 Rekomendasi Meja Minimalis Untuk Perbarui Interior Rumah

Meja minimalis umumnya memiliki desain yang unik, menawan, dan space-saving alias hemat tempat. Kira-kira meja seperti apa yang cocok untuk rumah Sobat? Yuk langsung di simak inspirasi meja minimalis dari Tim Comeworksid. Meja Makan Minimalis & Multifungsi Meja makan sudah seharusnya nyaman digunakan untuk menikmati sajian. Namun, tentu saja juga boleh tampil menawan supaya interior terlihat lebih menarik. Model meja minimalis untuk dua orang ini dilengkapi dengan rak pada bagian samping sehingga meja jadi multifungsi. Sobat juga bisa memanfaatkan rak tersebut sebagai tempat penyimpanan alat makan atau sekadar memajang dekorasi untuk menyempurnakan interior rumah. Desain Memanjang untuk Kamar Tidur Ruang kamar tidur biasanya berbentuk persegi. Apabila sudah ada ranjang, otomatis ruang yang tersisa hanya sekitar 70%. Itu pun harus diisi dengan lemari dan meja. Nah, supaya interior kamar tidak terasa sempit dan terlihat monoton, gunakan saja meja minimalis yang bentuknya memanjang, seperti ide di atas. Selain space-saving, meja minimalis ini pun multifungsi karena di bagian bawah permukaan meja terdapat storage untuk menambah area penyimpanan. Bahkan, saat dibuka dengan cara permukaan meja diangkat ke atas, terdapat cermin sehingga meja ini dapat beralih fungsi menjadi meja rias. Mejanya sendiri menggunakan material kayu berwarna cokelat muda dengan serat yang rapat. Dengan demikian, model meja minimalis yang space-saving ini cocok digunakan pada konsep interior apa saja. Meja Kerja Minimalis dan Praktis Pada saat bekerja, kita membutuhkan area meja yang luas supaya lebih nyaman, apalagi kalau ada banyak benda yang dibutuhkan. Mulai dari komputer, buku, alat tulis, dokumen-dokumen penting, hingga dekorasi penyemangat kerja. Model meja minimalis di atas bisa jadi pilihan untuk Sobat. Meja minimalis ini punya daya tarik tersendiri. Bisa jadi meja komputer sekaligus area kerja, desainnya yang melayang alias menempel pada dinding menambah nilai keunikannya. Bentuknya persegi panjang, tapi bagian tepinya melengkung. Dari tampilannya saja sudah mampu membuat interior rumah terlihat lebih fresh. Model Meja Japandi di Ruang Makan Meja perpaduan antara Japanese-Scandinavian tengah melejit belakangan ini. Nuansanya mengandung unsur kesederhanaan dan alami, seperti ruang makan dengan meja minimalis ini. Bentuknya persegi panjang dengan kaki yang membentuk segitiga. Penggunaan material kayu menjadikannya tampak alami. Meja minimalis ini memang sederhana, tapi kamu tidak perlu khawatir interior akan terlihat monoton. Pasalnya, desain yang sederhana lebih mudah dipadukan dengan beragam aksen, misalnya saja table runner yang bisa kamu ganti setiap minggu. Beda table runner, beda juga nuansa yang didapatkan. Tim Comeworks menjual furniture meja kerja, kitchen set, lemari, tempat tidur, sampai dengan backdrop TV yang terbuat dari material kayu. Semuanya tersedia dalam desain custom, sehingga bisa disesuaikan dengan desain rumah sobat.

Wajib Punya 5 Rak Buku Minimalis Ini Bagi Pecinta Buku

Wajib Punya 5 Rak Buku Minimalis Ini Bagi Pecinta Buku

Bagi para pecinta buku, tiada yang lebih menyenangkan dari pada melihat jajaran buku kesayangan di rak buku minimalis.  Pemandangan rapi bukan hanya sebagai bukti koleksi benda berharga, tetapi juga bisa jadi dekorasi personal tersendiri. Ini sebabnya rak buku minimalis wajib dimiliki oleh para pecinta buku ataupun yang ingin memiliki ruang baca sendiri agar hunian makin homey. Rak Buku Minimalis Tema Home Office Dengan tema Scandinavian yang simpel, proyek desain interior ini fokus pada ruang kerja untuk kegiatan WFH yang produktif. Didominasi dengan rak buku minimalis yang multifungsi, area kerja ini tampil rapi dan menawan. Memiliki satu sekat besar dan sisa sekat kecil yang serupa, rak buku minimalis ini juga ideal untuk jadi rak pajang. Selain itu, ada pula lemari laci di bagian bawah rak buku yang bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan aneka benda lainnya. Rak Buku Minimalis Sistem Modular Tren rak buku minimalis yang praktis dan space-saving akan semakin digandrungi oleh masyarakat modern. Tidak heran, gaya rak buku yang multifungsi ini tidak hanya memudahkan pengaturan, tetapi juga punya estetika minimalis yang menarik. Inspirasi rak buku minimalis ini hadir dalam bentuk modular yang bisa dihadirkan sesuai kebutuhan. Palet warna putih pun menjadikannya kian eye catching. Rak Gantung Jadi Rak Buku? Bisa Bagi Sobat yang suka kepraktisan dan ingin memiliki rak buku minimalis yang serba multifungsi dan space-saving, ada satu strategi yang bisa dicoba. Pasanglah rak gantung atau rak dinding yang bisa langsung jadi rumah untuk buku-buku favorit. Ruangan akan instan terasa lebih rapi, plus estetik berkat gaya minimalisnya. Trik ini juga bisa menjadi cara sebagai pengganti rak buku minimalis yang ukuran dan style-nya lebih pas dengan ruangan. Rak Gantung Sekat Solusi Space-Saving Satu lagi cara menghadirkan rak buku minimalis untuk ruangan mungil, coba solusi space-saving dengan rak gantung bersekat yang lebih compact. Ini cocok bagi Sobat  yang suka gaya rapi dan aman, jika merasa model rak gantung biasa terlalu terbuka dan sulit untuk menampung koleksi buku. Ide rak buku minimalis ini bisa hadir dimana saja, mulai dari ruang tidur hingga ruang keluarga. Rak Buku Sekaligus Transisi Ruangan yang Kreatif Selanjutnya, ada rak buku minimalis yang sangat kreatif dan menyatu sempurna dengan keseluruhan ruangan. Inspirasi yang satu ini memberi ide untuk menggabungkan antara fungsi tangga rumah dengan rak buku simpel yang berwarna senada. Penataannya juga cukup smart sehingga ada peleburan unik yang membuat tampilan ruangan lebih atraktif. Semoga bermanfaat sobat, jangan lupa kunjungi artikel lainnya agar mendapatkan banyak informasi seputar Design furnitur, interior desain maupun exhibition dan jangan lupa untuk segera menguhubungi tim comeworks.id untuk mendapatkan penawaran dan pelayanan terbaik. Kunjungi juga toko online Comeworks di Tokopedia https://tokopedia.link/pYe4u4za0fb 

Cara Mudah Memilih Furniture Untuk Rumah Nyaman

Cara Mudah Memilih Furniture Untuk Rumah Nyaman

Apabila rumah anda tidak memiliki furniture sama sekali, pastinya ruangan akan terlihat kosong serta tidak estetis. Untuk itu, kehadiran furniture menjadi sangat penting mengingat fungsi dari masing-masing furniture itu sendiri. Contohnya meja rias dan coffe table meski sama-sama bernama meja namun fungsi mereka sama sekali tidak sama. Hal tersebut juga berlaku untuk rumah Anda. Tidak masalah banyak atau sedikitnya furniture, bagus atau jelaknya, murah atau mahalnya furniture yang dimiliki, semuanya pasti berguna untuk anda. Baik sebagai elemen dekoratif ataupun fungsional. Untuk kalian yang mempunyai selera tinggi dalam memilih furniture, proses pemilihan furniture terkadang menjadi hal yang sulit. Banyak hal yang bisa di pertimbangkan untuk memilih furniture yang cocok dengan Anda, disamping untuk kebutuhan ataupun dekorasi saja. Sebenarnya jika kalian memahami bagaimana cara memilih furniture yang cocok untuk anda, itu akan sangat memudahkan anda. Semua tergantung dengan anda karena furniture hanya mengikuti konsep ruangan, budget, dan kebutuhan. Kalian perlu ketahui, bahwa tidak ada furniture yang sengaja di ciptakan dalam keadaan jelek ataupun buruk. Dikarenakan setiap furniture mempunyai fungsi masing-masing di tiap ruangan. Contohnya, meja makan yang digunakan orang untuk meletakkan makanan agar bisa menikmatinya dengan nyaman, itu semua diluar dari tingkat nilai estetik dan keindahan meja makan tersebut. Semua furniture pasti memiliki bentuknya sendiri-sendiri dan desain yang berbeda-beda. Masalahnya, tidak semua orang pandai memilih dan memadukan furniture-furniture tersebut dengan konsep ruangan. Akibatnya barang-barang mahal yang berestetika tinggi menjadi tidak terlihat indah karena tidak sesuai konsep dan kebutuhan ruangan tersebut. Untuk itu saya akan menjelaskan bagaimana cara memilih furniture yang tepat? Dan apa saja yang menjadi tolak ukurnya? Comeworks.id akan menjelaskan satu persatu untuk Anda. Sebelum menjelaskan cara mudah untuk memilih furniture yang cocok, ada dua kriteria penting yang harus anda ketahui saat memilih furniture. Setiap furniture memiliki fungsi praktis dan estetis. Fungsi praktis yaitu kegunaan furniture untuk sebuah ruangan, seperti meletakkan meja, kursi, dekorasi. Berbeda dengan fungsi estetis yang lebih mengedepankan unsur keindahan rumah atau ruangan. Pertimbangan Sebelum Memilih furniture Sekilas terdengar sederhana dalam hal memilih. Tetapi, alangkah baiknya sebelum anda menentukan furniture yang ingin dibeli agar berdiskusi dahulu dengan jika untuk kebutuhan kantor bisa mendiskusikan dengan rekan kerja, jika untuk kebutuhan rumah bisa mendiskusikan dengan orang rumah. Diskusi itu bisa mencakup kebutuhan, desain ruangan, dan yang paling penting adalah anggaran atau budget yang ada. Jika sudah kalian diskusikan, maka kalian harus menentukan tema rumah anda, hal ini akan lebih mempermudah anda memilih furniture. Misalnya, kalian harus memilih furniture minimalis dikarenakan tema rumah minimalis milik anda. Hal itu berlaku untuk semua rumah karena akan membuat kesan harmonis rumah anda jika furniturenya sesuai dengan ruangan sehingga menimbulkan kenyamanan dan keindahan tersendiri. Dalam memilih furniture, anda juga diwajibkan untuk realistis dalam memilih tipe furniture apa yang paling cocok untuk rumah Anda. Setelah itu, anda harus mengetahui detail ruangan anda seperti luasnya, tinggi lantai, struktur dinding, dll. Lalu, mulai dengan menyenadakan warna, penetapan rancangan, dan menyesuaikan dengan furniture lain yang telah ada di rumah Anda. Memilih Furniture Yang Senada Dengan Ruangan Ini adalah hal sederhana namun sangat penting untuk anda yang ingin membeli furniture, karena meskipun anda membeli furniture mahal sekalipun tapi tidak senada dengan kondisi ruangan maka hanya membuang-buang uang,waktu, dan tenaga saja karena tidak akan mendapatkan nilai estetika dari furniture mahal tersebut. Ukuran Furniture Sebelum menentukan ukuran furniture, sebaiknya Anda mengukur luas ruangan dan kondisi ruangan terlebih dahulu agar mudah menentukan ukuran furniture yang cocok. Misalnya, ruang tamu kita berukuran kecil alangkah lebih baik kita membeli sofa yang tidak terlalu panjang namun tidak mengurangi kenyamanan dan keindahan ruangan tersebut. Agar pengeluaran anda tidak sia-sia, selalu lihat kondisi ruangan dahulu sebelum membeli furniture dan pastikan sesuai dengan kebutuhan. Pemilihan Warna Pemilihan warna disini sangat berpengaruh terhadap keselarasan tema rumah anda. Pilihlah warna furniture sesuai dengan dinding atau dekorasi ruangan lainnya agar terlihat indah. Mudahnya, anda hanya perlu menyelaraskan warna dominan ruangan dan hindari warna-warna yang berlawanan. Mengetahui fungsi ruangan dan furniture Sebelum memilih furniture, ada baiknya anda menyesuaikan fungsi furniture dengan fungsi ruangannya, hal ini bertujuan agar furniture yang anda beli berfungsi sebagai mana mestinya. Contohnya jika anda ingin membeli furniture untuk di ruang makan yang berfungsi untuk “makan bersama keluarga”, tidak mungkin kan anda memilih sofa dan coffe table untuk di ruang makan, pastinya anda membeli meja makan yang sesuai dengan kondisi ruangan anda dan membeli kursi makan yang selaras dengan mejanya, Maka kalian bijaklah dalam membeli furniture bukan hanya soal mahal dan mewahnya akan tetapi nilai estetika dan fungsi juga harus diperhatikan, adalah : Bentuk Serta Desain Furniture Kalau soal desain dan bentuk pastinya kalian mempunyai selera dan pandangan masing-masing tentang furniture. Desain dan bentuk furniture menjadi sangat penting karena harus selaras dengan tema ruangan. Selain itu, anda juga harus bisa memilih desain yang tak lekang oleh waktu untuk menghemat pengeluaran. Memilih Material Berkualitas Serta Tahan Lama Banyak sekali furniture dari berbagai macam material dan bahan sudah ada di pasaran. Misalnya untuk usia dan ketahanan tahan lama yaitu meja rias dan coffe table karena terbuat dari konstruksi kayu. Salah satunya bisa anda temui di michafur. Selain terkesan alami, kayu juga punya daya tahan yang lebih bagus dibandingkan alumunium atau kayu partikel. Akan tetapi penggunaan kayu sekarang ini sedang dikurangi, hal itu dikarenakan makin berkurangnya luas hutan yang ada di dunia dan mengakibatkan harga furniture kayu menjadi mahal. Selain itu, kalian bisa memperhatikan furrniture dari kualitas finishing dan pelapisnya. Sebagai tolak ukur, kalian perlu memperhatikan bahan, teknik pernisnya, ketahanan terhadap kotoran dan air, tingkat perawatannya, serta kualitas bahan terhadap warna yang tahan lama. Cek Kesesuaian Budget Hal ini yang paling penting untuk anda hitung baik-baik, karena apa pun itu furniture nya harus sesuai dengan budget yang anda miliki. Tapi sebisa mungkin memikirkan kembali tips-tips diatas jika ingin membeli furniture murah karena berakibat langsung kepada kualitas barang. Tim Comeworks akan memberikan beberapa tips agar kalian bisa menghemat budget, selain saat pembelian anda juga harus memperhatikan akibat dari membeli furniture tersebut karena bisa saja furniture tersebut malah membuat keuangan anda berantakan, berikut tipsnya : Memilih furniture yang hemat energi sehingga bisa menekan biaya bulananJika anda memiliki budget pas-pasan, bisa memilih opsi furniture yang berwarna netral karena biasanya furniture dengan warna cerah cenderung punya harga yang mahalMembeli langsung 1 set sekaligus, dibanding dengan membeli satuan harga yang di tawarkan jika membeli satu set cenderung lebih murahSelalu memperhatikan fitur-fitur yang di berikan penjual seperti garansi, label, dan semacamnyaJika memiliki budget yang pas-pasan, alangkah baiknya membeli furniture yang diperlukan terlebih dahulu.Nah, mulai sekarang bijaklah dalam membeli furniture untuk rumah anda agar tidak salah dan menyesal di kemudian hari. Intinya, bersabar saat membeli dan ikuti tips-tips yang sudah Comeworks.id berikan untuk mempermudah anda memilih furniture yang cocok. Untuk konsultasi lebih detail terkait furnitur ataupun konsep interior, desain interior bisa langsung menghubungi tim kami dengan klik disini. 

Tips Mudah Membuat Penyekat Ruangan di Rumah

Tips Mudah Membuat Penyekat Ruangan di Rumah

Proses mendesain rumah harus dilakukan secara cermat. Salah satu yang tak boleh luput dari perhatian adalah urusan membuat penyekat ruangan. Selain fungsinya untuk memaksimalkan pembatasan ruangan, pemilihan partisi ruangan yang tepat juga akan menonjolkan sisi visual dalam rumah. Partisi ruangan memang tak harus terbuat dari bahan dasar tembok. Banyak material lain yang cocok dijadikan bahan dasar partisi. Selain pemilihan material, ada beberapa pertimbangan lain yang harus Anda lakukan sebelum memilih penyekat ruangan untuk interior dalam rumah. Segera terapkan tips dan langkah mudah di bawah ini : Siapkan Budget yang Memadai Budget untuk partisi memang sering kali diremehkan. Padahal, Anda tetap harus menyiapkan budget khusus. Terutama bila Anda ingin membuat penyekat ruangan dengan bahan khusus selain tembok. Jangan sampai Anda tidak bisa membuat sekat ruang hanya karena Anda kekurangan budget. Buatlah estimasi budget yang dibutuhkan secara cermat agar tidak ada kebutuhan yang luput dari perhatian. Cek Referensi Desain Partisi Sekarang, partisi bukan sekadar pemisah antar ruangan di rumah. Lebih dari itu, desain sekat juga penting untuk mempercantik interior rumah. Alangkah lebih baik bila Anda mencari berbagai referensi terlebih dahulu sebelum memilih penyekat ruangan. Setiap bahan partisi pasti memiliki karakter berbeda-beda. Anda harus teliti memadukannya agar terlihat serasi dengan interior rumah. Mengenal Bahan-Bahan Sekat Ruangan Ada beberapa jenis bahan yang sering digunakan untuk partisi, antara lain: Kayu Sekat dari bahan kayu biasanya bisa dibongkar pasang. Anda bisa menggunakannya sebagai sekat ruangan sekaligus tempat untuk memajang bingkai foto. Ukuran partisi kayu dapat disesuaikan dengan ukuran interior rumah. Ketika sedang tidak digunakan, Anda dapat melipat dan menyisihkannya secara mudah. Kaca Bahan kaca adalah pilihan partisi terbaik untuk rumah berukuran mungil. Sebab kaca akan membuat rumah terkesan luas. Idealnya, kaca untuk penyekat ruangan memiiki ketebalan minimal 10 mm. Hal itu agar kaca tersebut tak mudah pecah ketika mengalami benturan atau getaran. Fiber Popularitas bahan fiber untuk membuat partisi memang tak perlu diragukan lagi. Selain kuat dan bisa dijadikan pintu lipat, fiber juga memiliki variasi motif dan warna yang sangat menarik. Interior rumah Anda akan terlihat semakin cantik dengan padanan pintu fiber yang serasi. Bambu Penggunaan bambu sebagai bahan partisi memang identik dengan kesan natural. Kerapatannya juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan selera. Untuk hasil terbaik, gunakan bambu berkualitas dengan finishing terbaik agar bambu kelihatan mengkilap dan tahan lama. Pertimbangkan Model Connecting Door Kalau rumah Anda sering disinggahi keluarga besar atau tamu, Anda tentu butuh ruangan yang cukup luas. Tujuannya agar keluarga dan tamu leluasa beraktivitas selama berada di rumah. Oleh sebab itu, Anda harus mempertimbangkan sekat model connecting door. Partisi model ini bisa dibuka secara penuh sehingga dua atau lebih ruangan tergabung menjadi satu ruangan besar. Di sisi lain, connecting door juga bisa ditutup untuk memisahkan ruangan satu dengan yang lainnya. Kalau rumah Anda sering disinggahi keluarga besar atau tamu, Anda tentu butuh ruangan yang cukup luas. Tujuannya agar keluarga dan tamu leluasa beraktivitas selama berada di rumah. Oleh sebab itu, Anda harus mempertimbangkan sekat model connecting door. Partisi model ini bisa dibuka secara penuh sehingga dua atau lebih ruangan tergabung menjadi satu ruangan besar. Di sisi lain, connecting door juga bisa ditutup untuk memisahkan ruangan satu dengan yang lainnya. Tentukan Lokasi Penyekatan Penentuan lokasi penyekat ruangan memang tidak boleh sembarangan. Anda wajib menetapkan fungsi ruangan terlebih dahulu sebelum menentukan titik sekat. Jangan sampai ada ruangan yang terlalu sempit atau terlalu lebar karena letak sekat yang kurang tepat. Apalagi bila Anda akan membuat penyekat permanen yang tak bisa bisa dibongkar pasang. Membuat Furniture Built In Penyekat tak selalu berupa tembok atau pintu. Anda dapat membuat furniture built in sebagai bentuk partisi lainnya. Biasanya rak buku atau rak pajangan paling sering difungsikan sebagai pemisah antar ruangan. Inovasi ini membuat sekat ruangan memiliki manfaat lain di luar fungsi utama sebagai pembatas ruangan. Memilih Tipe Finishing secara Cermat Finishing partisi ruangan memang tak boleh dilakukan sembarangan. Anda harus melakukan proses finishing secara cermat agar penyekat tersebut tampak menarik dan tahan lama. Anda bisa memilih warna cat senada dengan interior rumah atau menentukan sistem pencahayaan yang tepat untuk menyempurnakan penyekat ruangan. Nuansa interior pun akan tetap harmonis tanpa terganggu oleh penempatan penyekat ruangan yang kurang tepat. Jadi, sudahkah Anda membayangkan sekat ruangan seperti apa yang cocok untuk rumah Anda? segera, buat penyekat ruangan dengan langkah-langkah mudah di atas agar fungsinya maksimal dan tampak eye catching. Segera hubungi tim comeworks.id untuk mendapatkan penawaran terbaik dan cek disini untuk membaca artikel lainnya.

4 Rekomendasi Palet Warna yang Menyatu Sempurna pada Interior Rumah

4 Rekomendasi Palet Warna yang Menyatu Sempurna pada Interior Rumah

Ide Palet Warna untuk Interior Desain, palet warna pada interior desain sangat erat kaitannya dengan mood penghuni. Mulai dari membuat penghuni bersemangat, rileks, sampai merasa betah dan nyaman di dalam hunian. Konsep palet warna ini juga bisa mempercantik interior desain rumah dengan caranya sendiri, baik itu di rumah Japandi, minimalis, ataupun klasik. Palet Warna Simpel Saling Mendukung Masih dalam suasana palet warna alami, tone lembut warna coklat seperti dari bahan kayu juga klop dikombinasikan dengan warna abu-abu ala Scandinavian. Jika ingin konsisten dengan palet warna yang cenderung sama, tidak masalah juga. Sobat juga bisa menambahkan aneka hiasan dinding dan rak gantung yang instagramable supaya ruangan tampak lebih hidup. Tidak lupa, ruangan bakal terasa makin maksimal jika punya akses pencahayaan alami melalui jendela atau pintu kaca. Perpaduan Palet Warna pada Konsep Open Space Salah satu tantangan dalam menghadirkan interior desain yang menarik dengan palet warna adalah soal kesinambungan dari satu ruangan ke ruangan yang lain, terutama jika hunian mengusung konsep open space yang saling terhubung. Masih mengacu pada palet warna yang cozy, pilihan warna abu-abu dan putih bisa dengan mudah dikombinasikan dengan furnitur kayu bergaya sederhana ataupun modern di dalam ruangan open space. Nuansa Hangat yang Super Homey Palet warna yang netral tidak selalu membosankan. Dengan palet warna yang mengangkat tema warm, seperti kombinasi warna coklat dari bahan kayu alami dengan warna ivory dari furniture modern, tampilan interior desain akan terasa sangat homey sehingga membuat semua penghuninya merasa lebih betah. Nah, untuk memaksimalkan nuansa hangatnya, Sobat juga bisa memanfaatkan akses pencahayaan alami plus penggunaan dekorasi yang warnanya sedikit kontras, tapi tetap senada seperti merah bata. Dekorasi tanaman hijau di titik-titik tertentu pun akan menyatu sempurna dengan palet warna yang biasanya digunakan pada hunian bergaya Japandi ini. Natural Fresh di Dalam Ruangan Warna yang alami seperti hijau termasuk yang wajib dipertimbangkan supaya rumah terasa lebih nyaman. Kombinasi palet warna hijau gampang diaplikasikan bersama warna natural lainnya, mulai dari krim lembut, abu-abu, atau corak alami dari kayu, seperti pada rumah Japandi di atas. Palet warna yang terasa fresh ini sangat cocok untuk ruang keluarga, ruang santai, atau tempat berkumpul lainnya. Supaya kesan alaminya lebih nyata, tambahkan dekorasi berupa tanaman hias indoor di spot atau titik yang strategis dalam ruangan. Jangan lupa percantik juga dengan furnitur yang multifungsi dan hemat tempat alias space-saving. Apabila sobat sedang mencari furniture bagus, berkualitas, kekinian dan terjangkau? Langsung cek Link https://tokopedia.link/pYe4u4za0fb. Saat ini Comeworks menjual furniture meja kerja, kitchen set, lemari, tempat tidur, nakas hingga furniture backdrop TV yang terbuat  dari material kayu. Semua furniture  menggunakan bahan berkualitas dan bisa pesan secara custom, sehingga bisa disesuaikan dengan desain rumah sobat. 

Desain dan Produksi Booth Segera Hubungi Comeworksid

Desain dan Produksi Booth Segera Hubungi Comeworksid

Saat ini peraturan PPKM Jawa-bali mulai di turunkan levelnya, semoga masa pandemi segera usai. Kini pameran kecil-kecilan secara hybrid dengan menerapkan prokes, sudah bisa di mulai. Kebutuhan akan desain dan produksi Booth merupakan bagian dari bentuk promosi baik berupa panggung mini ataupun space khusus beserta aksesoris yang ada di dalamnya yang digunakan sebagai ajang promosi produk, jasa, maupun branding.  Booth juga telah berkembang fungsi, selain sebagai tempat promosi kini ramai digunakan sebagai tempat usaha karena bentuknya yang menarik. Selain menarik, media ini juga sangat praktis dan ekonomis karena hanya membutuhkan space yang kecil sehingga menekan biaya penyewaan tempat. keunggulan lainnya adalah dapat dipindah dari satu lokasi ke lokasi lainnya dengan mudah dan cepat tanpa merusak bangunan. Booth sering kita jumpai di pameran-pameran, stasiun, mall dan tempat umum lainnya. Ada 2 Aspek penting dalam membuat booth, yakni : Membangun brand perusahaan dan menjual produk/jasa dan memanfaatkan semua aspek desain berkomunikasi dan mengkontrol suasana yang terbangun. Booth juga memiliki fungsi penting, yakni : Sebagai ajang promosi dan pembangun imege Perusahaan Membangun korespondensi yang lebih dekat dengan pihak yang menjadi target pengguna Sebagai perwakilan perusahaan Efisiensi biaya Mengenal jenis-jenis booth yang pas untuk perusahaan anda, selagi masa karantina mandiri mari cari tahu agar penggunaan booth pada event bisa maksimal hasilnya. Booth pameran atau stand merupakan tempat yang digunakan promosi oleh perusahaan, lembaga sampai organisasi dalam sebuah pameran baik itu show, exhibition, pekan raya, expo, fair, bazar.  Secara fisik, booth pameran adalah sebuah rancang bangun sebagai representasi dari pemilik (perusahaan, lembaga, organisasi, dan sebagainya) dan berfungsi sebagai garda depan marketing. Menggunakan booth, maka proses marketing yang terjadi adalah direct selling baik merupakan barang maupun jasa. Booth dalam sebuah pameran berfungsi sebagai tempat promosi untuk menarik konsumen dan menjadi penghubung kegiatan penjual dan pembeli. Untuk itu dari segi desain, harus diupayakan agar bagaimana booth atau stand tampak atraktif serta membuat konsumen penasaran dan tertarik untuk mengunjungi. Kontraktor pameran merupakan salah satu alternatif bagi pemilik perusahaan yang ingin membangun booth dengan desain menarik dalam ajang promosi di sebuah event atau pameran. Standar ukuran luas booth atau stand ada bermacam-macam mulai dari dua meter persegi sampai dengan seribu meter persegi bahkan lebih. Pemilihan ukuran luas booth atau stand pameran ada berbagai macam faktor, tergantung dari kebutuhan dan aktifitas yang akan terjadi didalamnya. Tips desain booth Ala Comeworksid Berikut terdapat 9 tips desain booth dan stand pameran agar performance dalam menampilkan produk bisa sukses sehingga menghasilkan keuntungan yang besar. Pencahayaan yang Baik Berikan pencahayaan berupa lampu-lampu yang mengarah ke setiap item produk yang di tampikan. Hitung seberapa banyak lampu pada booth yang diperlukan dan perhatikan bagaimana pencahayaan dapat menarik mata Anda ke arah item.  Tidak hanya dua atau tiga lampu setiap stand, beri beberapa lampu yang digunakan secara efektif untuk menyoroti bagian utama dalam booth. Beri Ruang Terbuka Walaupun memiliki ruang yang cukup besar untuk pameran. Sebaiknya akses ke dalam booth Anda terbuka lebar dan tidak sedikitpun dari rak furnitur jalan masuk. Beri ruang agar leluasa bergerak di sekitar booth. Penggunaan Warna yang Mencerminkan Produk Beri sentuhan warna booth dan stand pameran yang memiliki satu tema warna produk yang ingin di tampilkan. Sehingga terlihat nilai artistik pada booth anda. Produk yang Menyatu dengan Tampilan Booth Seperti permaianan warna, buat tampilan booth sehingga bisa menyatu dengan tampilan produk. Misalkan dengan menambah aksesoris pendukung. Tampilkan Produk dengan Dibuat Tingkatan Seleksi produk-produk anda, mana saja menurut anda menjadi primadona. Beri tingkatan pada display booth anda, sehingga memudahkan para pengunjung melihat-melihat produk anda. Jangan Terlalu Banyak Menampikan Produk Meskipun sudah memposisikan tempat tampilan dengan baik dan ruang cukup. Jangan memberikan terlalu banyak pilihan produk di satu tempat tampilan, agar menghindari kesemerawutan. Berikan Suasana Ceria dan Bersahabat Arahkan pegawai penjaga booth anda untuk memberikan pelayanan dengan murah senyum dan ramah tamah. Jangan biarkan sampai terlihat ada yang terlihat muka bosan dan hanya duduk-duduk saja, buatlah lebih hidup booth anda. Kesan Pertama Booth Ciptakan image bahwa booth anda mendapat kesan pertama yang baik. Walaupun dari jarak jauh booth anda sudah terlihat menarik. Tampilkan produk berkualitas tinggi Jangan berikan kesan kepada pengunjung betapa murahnya produk anda. Walaupun produk anda lebih murah dari saingan anda, buatlah lebih menarik dalam penampilannya. Misalnya dengan memberikan pelindung atau pembungkus agar terlihat produk anda lebih eksklusif. Semakin menarik desain suatu booth dari perusahaan makan akan berpotensi dalam meningkatkan nilai jual dari produk yang dipasarkan. Banyak jasa desain grafis yang dapat menghasilkan desain booth dan desain booth produk dengan kualitas elegan dan premium. Namun tidak banyak jasa desain grafis yang berani memberikan Harga Jasa Desain Booth yang terjangkau. Maka daari itu anda sebagai pemilik usaha harus mampu menemukan sebah jasa desain booth dan desain booth produk dengan Harga Jasa Desain Booth yang terjangkau supaya dapat mrnrkan biaya operasional. Jika anda semua sedang mencari jasa desain grafis yang memiliki kualitas desain booth produk elegan dengan harga desain yang ramah di kantong, Anda masuk di artikel yang tepat. Segera hubungi Tim Comeworks untuk konsultasi desain booth, produksi booth selain itu tim comeworksid juga memproduksi beragam furniture meja kerja, kitchen set, lemari, tempat tidur, sampai dengan backdrop TV yang terbuat  dari material kayu. Semuanya tersedia dalam desain custom, sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan kantor Anda.