Proses desain rumah menjadi langkah awal yang perlu dilakukan sewaktu membangun sebuah rumah. Dengan adanya desain rumah, agar sobat Comeworksid dapat menentukan detail pembangunan rumah secara menyeluruh, termasuk mengetahui kebutuhan anggaran yang harus disiapkan.
Saat membuat denah rumah, tim Comeworksid menyarankan untuk membuat desain rumah dalam format 3D karena hasilnya bisa dipantau secara realistis sekaligus memudahkan sobat untuk menentukan desain interior hingga penempatan furnitur, dekorasi, dan peralatan rumah tangga lainnya yang paling pas.
Tipe Desain Rumah 3D dengan 2 Kamar Tidur
Desain rumah 3D yang satu ini sangat cocok dijadikan inspirasi untuk sobat Comeworksid yang ingin membangun hunian dengan dua kamar tidur. Meskipun ukurannya tergolong mungil.
Tetapi cakupan fungsi ruangan pada desain rumah 3D ini sudah komplit karena selain terdapat dua ruang kamar tidur, sobat bisa menemukan ruang tamu yang sekaligus dapat digunakan sebagai ruang keluarga, ruang dapur terbuka dengan mini bar, area tempat makan, dua ruang kamar mandi yang bersebelahan dengan setiap kamar, serta desain teras minimalis yang cukup luas untuk bersantai.
Tipe Kamar Tidur Minimalis pada Desain Rumah 3D
Sementara itu, desain rumah 3D yang satu ini secara spesifik memperlihatkan model kamar tidur minimalis yang cukup luas. Mengusung konsep minimalis, desain rumah 3D bagian kamar tidur ini dirancang secara detail sebab sobat bisa melihat rincian interior dengan jelas.
Desain rumah 3D pada bagian kamar tidur ini dilengkapi dengan lantai kayu dan bagian dindingnya didominasi oleh warna putih. Selain itu, terdapat juga referensi model perabotan dan furnitur seperti tempat tidur, meja belajar, kursi, lemari pakaian, hingga rak TV yang tampak serasi dengan keseluruhan konsep kamar tidur minimalis.
Tipe Dapur Terbuka pada Desain Rumah 3D
Untuk menghilangkan batasan dan membuat tampilan area memasak yang tidak sumpek atau bebas pengap, kamu bisa mengaplikasikan dapur terbuka seperti pada contoh desain rumah 3D berikut ini.
Dirancang dengan konsep minimalis, desain rumah 3D pada bagian dapur ini pun mengusung konsep clean melalui dominasi warna netral sehingga membuat tampilan dapur terkesan rapi.
Tidak hanya itu saja, desain rumah 3D ini pun memungkinkan kamu untuk menggunakan lampu gantung dan memilih dekorasi yang serasi, seperti karpet, hiasan dinding, dan tanaman hias dalam ruangan agar terlihat asri.
Tipe Desain Rumah 3D dengan 2 Lantai
Selanjutnya adalah desain rumah 3D yang terdiri dari dua lantai. Sama seperti referensi lainnya, desain rumah 3D yang satu ini juga mengusung konsep rumah minimalis dan didominasi oleh perpaduan elemen kayu dan warna putih.
Bagian lantai pertama pada desain rumah 3D ini terbagi menjadi ruangan tamu, ruang dapur, dua kamar mandi, area makan, serta kamar tidur utama. Sementara itu, bagian lantai atasnya dilengkapi dengan satu kamar tidur utama, kamar tambahan berukuran kecil, kamar mandi, dan balkon.
Ruang Tamu pada Desain Rumah 3D
Desain rumah 3D yang terakhir ini berfokus pada area ruang tamu yang terhubung langsung dengan ruang keluarga dan area makan. Pada desain rumah 3D ini, sobat Comeworksid bisa melihat inspirasi model furnitur, seperti sofa, kursi, meja, kabinet, rak display, dan rak TV yang cocok ditempatkan pada masing-masing area.
Selain itu pemilihan warna cat dinding hingga model dekorasi, seperti lampu dan karpet pada desain rumah 3D bagian ruang tamu ini juga bisa di jadikan inspirasi.
Melalui desain rumah 3D, sobat bisa merancang konsep hunian yang diinginkan termasuk melihat gambaran furnitur apa saja yang cocok digunakan pada ruangan rumah.
Saat ini, ada banyak software atau aplikasi desain rumah yang bisa kamu gunakan untuk membuat desain rumah 3D dan sobat pun bisa melakukan banyak kustomisasi agar hasilnya mendekati dan sesuai dengan hunian impian
Semoga bermanfaat sobat, jangan lupa kunjungi artikel lainnya agar mendapatkan banyak informasi seputar Design furnitur, interior desain maupun exhibition dan jangan lupa untuk segera menguhubungi tim comeworks.id untuk mendapatkan penawaran dan pelayanan terbaik.